-->

Informasi Serba Definisi

Pembahasan Soal Luas dan Keliling Jajaran Genjang

Pembahasan Soal Luas dan Keliling Jajaran Genjang

Dalam materi jajar genjang kali ini, kita akan menyajikan pembahasan soal jajar genjang dan jawabannya. Disini kita akan membahas soal jajar genjang seperti : mencari luas jajargenjang, mencari tinggi jajargenjang, mencari keliling jajargenjang dan lain sebagainya.

Jika anda ingin memperkuat pemahaman atau materi lengkap jajargenjang terlebih dahulu seperti : pengertian jajar genjang, sifat-sifat jajargenjang beserta gambarnya, jumlah sudut jajargenjang, rumus keliling dan luas jajargenjang, simetri putar jajargenjang, maka anda dapat mengunjungi pada tutorial berikut :
Materi Lengkap Jajaran Genjang

Latihan Soal Jajar Genjang dan Pembahasannya

Soal No.1
Sebuah jajaran genjang memiliki alas 26 cm dan tinggi 17 cm. Hitunglah luas jajaran genjang tersebut ?

Pembahasan
Luas = a x t
Luas = 26 x 17
Luas = 442 cm2


Soal No.2
Diketahui sebuah jajaran genjang ABCD dimana panjang sisi AB = 15 cm dan panjang sisi BC = 7 cm. Hitunglah keliling jajargenjang ABCD tersebut ?


Pembahasan
Sisi AB = Sisi CD
Sisi BC = Sisi AD

Keliling jajargenjang ABCD = AB + BC + CD + AD
Keliling jajargenjang ABCD = 15 + 7 + 15 + 7
Keliling jajargenjang ABCD = 44 cm

Keliling diatas dapat juga ditulis sebagai berikut karena Sisi AB = Sisi CD dan Sisi BC = Sisi AD
Keliling jajargenjang ABCD = 2AB + 2BC
Keliling jajargenjang ABCD = 2 x (AB + BC)
Keliling jajargenjang ABCD = 2 x (15 + 7)
Keliling jajargenjang ABCD = 2 x (22)
Keliling jajargenjang ABCD = 44 cm


Soal No.3
Sebuah jajaran genjang memiliki luas 32 cm2, jika diketahui alasnya 8 cm. Maka berapakah tingginya ?

Pembahasan
Luas = a x t
32 = 8t
t =
32 / 8
= 4cm




Soal No.4
Sebuah jajaran genjang ABCD memiliki keliling 46 cm. Jika sisi AB 14 cm dan sisi BC x cm, berapakan nilai x tersebut ?


Pembahasan
Keliling jajargenjang ABCD = AB + BC + CD + AD
46 = 14 + x + 14 + x
46 = 28 + 2x
2x = 18
x =
18 / 2
= 9 cm

Jadi nilai x tersebut adalah 9 cm


Soal No.5
suatu jajargenjang memiliki keliling 52 cm. Jika panjang salah satu sisinya 16 cm, hitunglah panjang sisi yang lainnya.

Pembahasan
Kita misalkan panjang sisi yang lainnya dengan simbol "y", maka :
Keliling = 2 x (16 + y) 52 = 32 + 2y
2y = 52 - 32
2y = 20
y =
20 / 2
= 10 cm

Jadi, panjang sisi yang lain adalah 10 cm.


Soal No.6
Diketahui sebuah jajar genjang memiliki luasnya 250 cm2. Jika panjang alas jajar genjang tersebut 5x dan tingginya 2x. Tentukan nilai x, panjang alas dan tinggi jajar genjang tersebut.

Pembahasan
Luas = a x t
250 = (5x) × (2x)
250 = 10x2
x2 =
250 / 10

x2 = 25
x = 25 = 5
Jadi nilai x adalah 5 cm

panjang alas = 5x
panjang alas = 5 x 5 = 25 cm

tinggi = 2x
tinggi = 2 x 5 = 10 cm



Soal No.7
Sebuah taman di berbentuk jajargenjang. Panjang sisi yang berbeda 8 meter dan 12 meter. Disekeliling taman tersebut dipasang lampu taman tiap 4 meter. Berapa banyak lampu yang terpasang ?

Pembahasan
Langkah Ke-1
Pertama kali kita cari terlebih dahulu keliling taman tersebut :
K = 2 x (12 + 8)
K = 2 x 20
K = 40 m

Langkah Ke-2
Dalam langka ke-2 ini, kita akan mencari berapa banyak lampung yang terpasang.
Karena tiap 4 meter terpasang satu buah lampu, maka :
Banyaknya lampu =
40 / 4
= 10
Jadi, lampu yang terpasang sebanyak 10 buah


Soal No.8
Sebuah jajargenjang ABCD memiliki panjang sisi AB = 12 cm dan tingginya 6 cm . Jika sisi AB : BC = 4: 3, hitunglah keliling serta luas jajargenjang ABCD tersebut?


Pembahasan
Langkah Ke-1
Dalam langka 1 ini,terlebih dahulu kita cari panjang sisi BC , dimana perbandingannya adalah AB : BC = 4 : 3
AB / BC
=
4 / 3

12 / BC
=
4 / 3

12 x 3 = 4 x BC
36 = 4BC
BC =
36 / 4
= 9
Jadi panjang sisi BC adalah 9 cm

Langkah Ke-2
Disini baru kita dapat mencari kelilingnya :
Keliling = 2 x (AB + BC)
Keliling = 2 x (12 + 9)
Keliling = 2 x (21)
Keliling = 42 cm

Langkah Ke-3
Tahap ini kita mencari luasnya
Luas = alas x tinggi
Luas = 12 x 6
Luas = 72 cm2

Temukan juga pembahasannya dalam video berikut ini (jangan lupa subcribe ya !!!!):


Pembahasan Soal Bangun Datar terlengkap dapat ditemukan

Share this: